BolaHoki - Facebook akhirnya meluncurkan fitur yang memudahkan pencarian jaringan Wi-Fi umum di sekitar pengguna, yanki 'Find Wi-Fi'. Bila sebelumnya hanya diuji untuk iOS di lokasi tertentu, kini fitur itu sudah tersedia untuk android di seluruh dunia.
Saat ini Facebook menyediakan fitur tersebut kepada semua orang melalui aplikasi mobile. Anda hanya perlu menyentuh menu 'more', kemudian memilih menu 'Find Wi-Fi'/ Anda akan melihat lokasi Wi-Fi terdekat dalam bentuk daftar ataupun peta, termasuk informasi mengenai pemilik jaringan Wi-Fi tersebut.
Fitur baru Facebook ini akan hadir dengan praktis dan mudah dibawa saat Anda bepergian keluar negeri dan tidak memiliki kuota selular. Terkadang, terdapat Wi-Fi di sekitar Anda, tetapi akan sulit untuk mendapatkan sinyal memadai apabila Anda tidak mengetahui lokasi Wi-Fi tersebut.
Selain itu, fitur ini juga sangat praktis apabila Anda sedang memiliki kuota yang terbatas dan ingin menggunakan Wi-Fi semaksimal mungkin untuk menghindari pembayaran ekstra.
Harus diingat, fitur ini hanya akan membuat daftar jaringan Wi-Fi yang informasinya telah diizinkan untuk dibagikan oleh pemilik, sehingga kemungkinan Anda tidak akan mendapatkan semua koneksi yang tersedia. Catat pula bahwa facebook akan mengaktifkan pemindaian riwayat lokasi apabila Anda mengizinkan fitur "Find Wi-Fi", yang akan terus memberikan tanda pada semua tempat yang Anda kunjungi.
Nah, jika Anda tersesat di negara asing dan kesulitan mencari Wi-Fi maka fitur baru Facebook ini akan menjadi sebuah awal yang baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar