Bolahoki - Polres Metropolitan Bekasi Kota mempersenjatai anggotanya di lapangan dengan senjata api pascaledakan bom Kampung Melayu, Jakarta Timur, Rabu (24/5) malam.
Kepala Polres Metropolitan Bekasi Kota, Komisaris Besar Polisi Hero Henrianto Bachtiar mengatakan, petugas lapangan saat ini menjadi peluang besar sebagai sasaran aksi terorisme.
“Pasca-pengeboman, ada peluang besar bagi anggota saya di lapangan menjadi korban," ujar Kombes Pol Hero kepada GoBekasi (JawaPos Group).
Karena itu, dia mengingatkan anak buahnya agar selalu waspada dan berhati-hati.
"Saya ingatkan agar mereka hati-hati, bagi yang punya senjata api, selalu gunakan untuk proteksi diri,” tandasnya.
Selain itu, dia juga mengimbau petugas patroli agar tidak bergerak seorang diri.
“Petugas patroli jangan ada yang tugas sendiri, kalau bisa jangan dua orang saja tapi minimal tiga orang,” tandas dia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar